Cara Ampuh mempertahankan Kecantikan Kulit Wajah Saat Usia 26-29 Tahun


Ketika kita menginjak dewasa terutama ketika kita mulai punya perasaan tehadap pasangan, biasanya kita memperlakukan penampilan dengan sangat extra, terutama perawatan kulit. Dan yang paling kita beri perhatian khusus biasanya adalah kulit wajah. Namun semakin tua usia kita semakin tua juga usia kulit kita, antara waktu umur 20 tahun sama umur 30 tahun, maka akan terlihat perbedaanya. Pada umur 30 tahunan kulit kita akan mengalami pengurangan kolagen yang akibatnya akan terjadi timbulnya garis - garis halus di kulit wajah kita. Nah,... oleh karena itu usaha apa yang bisa kita lakukan untuk bisa memperlambat terjadinya hal tersebut ?? Berikut adalah cara menjaga kulit kita saat usia 26-29 Tahun :

Perawatan Kulit Wajah

Menjaga Kecantikan Kulit Wajah  


1. Melakukan Olahraga Secara Teratur

Dengan melakukan olahraga maka kulit kita akan terjaga kesehatanya, coba liat kulit wajah orang yang suka berolahraga lalu bandingkan dengan orang yang tidak penah olahraga. Maka dari itu lakukanlah olahraga dengan teratur untuk mendapatkan kesehatan kulit yang kita idamkan.

2. Mengurangi Konsumsi Gula

Mengkonsumsi gula secara berlebihan akan tidak baik untuk kesehatan kulit wajah. Kebanyakan mengkonsumsi gula akan berakibat menurunya kolagen yang di perlukan kulit wajah anda, serta bisa menurunkan elastisitas kulit wajah anda. Untuk perawatan kulit wajah kita perbanyaklah mengkonsumsi makanan yang banyak mengandung antioksidan.

3. Jauhkan Penggunaan Pembersih atau Sabun Yang Berbahan Keras

Penggunaan pembersih atau sabun wajah dengan bahan keras sangatlah tidak baik untuk kesehatan kulit wajah kita, maka dari itu hindari penggunaan sabun atau pembersih wajah dengan bahan yang keras.

4. Lakukan Pelembaban Pada kulit

Untuk menjaga kulit wajah dari kusam dan kering bisa anda lakukan dengan selalu melembabkan kulit wajah, hal yang paling sederhana bisa anda lakukan adalah dengan selalu mengkonsumsi air putih sehingga kulit wajah tidak terjadi dehidrasi selain itu juga anda bisa melakukannya dengan selalu memakai lotion yang bisa melembabkan kulit wajah anda.

5. Pergunakan Krim Mata 

Di pasaran sudah banyak produk kecantikan yang menjual krim untuk mata, gunakanlah secara teratur untuk menghilangkan kerutan yang ada di sekitar mata kita, dan supaya mata kita kelihatan lebih segar dan sehat.

6. Sunblock

Untuk menghindari radikal bebas yang di akibatkan oleh sinar ultraviolet, pakailah selalu lotion yang aman ketika akan bepergian. Hal ini di karenakan radikal bebas dapat mempercepat penuaan kulit wajah anda.

7. Retinoid

Retinoid dapat membantu membuat kulit wajah terlihat lebih muda, bentuknya yang mirip dengan retinol ini dapat membantu menghilangkan kerutan di wajah anda, menghilangkan bekas noda hitam, serta menyamarkan munculnya garis - garis halus di wajah kita.

Nah, itulah beberapa cara untuk memperlambat penuaan kulit wajah yang bisa anda lakukan pada saat usia 26-29 tahun. Jagalah selalu kesehatan kulit wajah anda untuk menghindari penuaan dini kulit wajah anda. Mudah - mudahan bermanfaat...     

 

 

Subscribe to receive free email updates:

1 Response to "Cara Ampuh mempertahankan Kecantikan Kulit Wajah Saat Usia 26-29 Tahun "

Komentar dan opini yang diberikan pengunjung tidak mewakili situs ini. Perdebatan tidak diperbolehkan, berikanlah komentar yang cerdas untuk membangun blog ini, terima kasih.