Alangkah Senangnya Yang Tak Terhingga Ketika Kehamilan Terjadi Pada Rahimku

Menjaga Kesehatan Kehamilan Usia Muda

Kami keluarga dengan satu anak perempuan, umurnya sekitar kurang lebih 5 tahun. Ceritanya setelah kelahiran anak perempuan kami, sudah umumnya saya ikut program KB sehingga setelah sekian tahun lamanya tidak terjadi kehamilan pada diriku.
Ketika anak kami beranjak umur kurang lebih 5 tahun, saya beserta suami berencana dan berharap untuk punya keturunan lagi untuk adik anak pertamaku. Oleh karena itu di lepaslah program KB saya atas dasar kesepakatan sama suami.

Hari berganti hari bulan berganti bulan belum ada tanda tanda kehamilan dalam rahimku, setiap akhir bulan mesti datang bulan menghampiri diriku. Saya bersama suami pasrah saja, mungkin tuhan belum memberikan keturunan lagi pada keluarga kami.
Mungkin tepatnya bulan agustus tahun kemarin saya melepas KB, beberapa bulan sudah berlalu akhirnya yang diharapkan dan yang di inginkan terjadi juga, seminggu yang lalu saya mengalami telat bulan, dengan harapan terjadi kehamilan pada rahim saya, saya dengan deg degan saya mencoba tes kehamilan dengan produk tes kehamilan yang banyak di jual di pasaran. Ternyata menurut tes tersebut saya sudah positif hamil.

Untuk memastikan malam harinya setelah magrib tepatnya, saya memeriksakan diri ke dokter kandungan langganan saya, dan apa yang terjadi dokter berkata " Alhamdulillah bunda sudah hamil dan sekarang perkiraan usia kehamilannya satu setengah bulan".
Dengan mengucapkan alhamdulillah saya sangat senang sekali akhirnya yang ditunggu - tunggu terjadi juga. Suami ikut senang dan sekarang tambah sayang pada diriku he..he..he..
Anak pertama kami pun sangat senang sekali katanya "asik mau punya adik".

Menjaga Kesehatan Kehamilan Usia Muda


Untuk menjaga kesehatan saya dan calon bayi dalam kandungan, saya mencari informasi dari berbagai sumber Cara Menjaga Kehamilan Di Usia Muda. Berikut yang saya dapatkan dan saya praktekan untuk saya sendiri yang sekarang sedang mengalaminya :

1. Berusaha Menghindari Aktifitas Yang Berat

Setelah saya tahu bahwa saya positif hamil, saya berusaha tidak melakukan pekerjaan rumah yang berat - berat. Biasanya saya mengangkat cucian untuk di jemur ke tempat penjemuran, sekarang saya minta tolong suami untuk mengangkatnya he..he..he.. manja sedikit. Jadi intinya jangan aktifitas yang berat - berat pada saat anda mengalami hamil usia muda.

2. Menjaga Asupan Nutrisi

Asupan nutrisi pada saat hamil usia muda sangat di perlukan untuk menjaga kesehatan saya dan calon bayi dalam kandungan saya. Yang biasanya makan yang pedas - pedas sekarang saya menguranginya. Asupan nutrisi sangat di perlukan untuk kesehatan saya dan calon bayi dalam kandungan saya. Banyak sekali makanan yang sehat untuk wanita hamil di sekitar kita.

3. Melakukan Konsultasi Ke Dokter Kandungan Secara Rutin

Untuk memastikan kesehatan saya dan calon bayi dalam kandungan, saya selalu memeriksakan secara teratur ke dokter langganan saya. Peran dokter sangat penting bagi saya untuk memastikan kesehatan saya dan calon bayi dalam kandungan saya.

4. Mengurangi Porsi Hubungan Intim

Hal yang saya lakukan yang ke empat yaitu mengurangi porsi hubungan seksual dengan suami. Di takutkan terjadi hal yang tidak di inginkan saya bersama suami sepakat untuk mengurangi porsi hubungan intim di saat usia kehamilan saya masih muda. Namun banyak manfaat hubungan intim saat wanita sedang hamil, asalkan kita bisa melakukannya dengan hati - hati.

5. Menjaga Untuk Tidak Terjadi Stres

Walaupun banyak masalah yang di hadapi, tapi saya berusaha untuk menghindari terjadinya stres pada diri saya, saya takut kalau terjadi stres pada saya akan berakibat pada kandungan saya. Oleh karena itu saya berusaha untuk menghindari terjadinya stres.

Demikian Cara Menjaga Kehamilan Usia Muda yang saya lakukan, menjaga kehamilan usia muda sangat di perlukan apalagi untuk pasangan yang baru pertama kali akan mendapat keturunan.
Selanjutnya saya bersama keluarga minta do'a restunya agar kehamilan saya selalu sehat dan nantinya lahir dengan selamat aminnn.....        


 

Subscribe to receive free email updates:

2 Responses to "Alangkah Senangnya Yang Tak Terhingga Ketika Kehamilan Terjadi Pada Rahimku"

  1. Aamiinn.. semoga kehamilannya sehat sampai persalinan ya mbak.
    Alhamdulillah saya telah melalui hamil muda dan siap menuju persalinan :)

    BalasHapus
    Balasan
    1. aminnn makasih ya mba, mudah - mudahan mba juga persalinanya lancar dan normal...

      Hapus

Komentar dan opini yang diberikan pengunjung tidak mewakili situs ini. Perdebatan tidak diperbolehkan, berikanlah komentar yang cerdas untuk membangun blog ini, terima kasih.